Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cegah Minat ke Paris Saint-Germain, Ini Cara Manchester United Pertahankan Mourinho

By Scholastica Novena M.P.K - Senin, 20 November 2017 | 21:59 WIB
Ekspresi manajer Manchester United, Jose Mourinho (kiri), berbincang dengan stafnya saat menunggu dimulainya laga babak 16 besar Piala Liga Inggris 2017-2018 menghadapi Swansea City di Stadion Liberty, Swansea, Wales, pada Selasa (24/10/2017). (GEOFF CADDICK / AFP)

Kini, Manchester United tengah berusaha mempertahankan Jose Mourinho dari godaan untuk pindah klub. Salah satu klub yang berpeluang mendapatkan pria asal Portugal ini adalah Paris Saint-Germain (PSG).

Sebab, eks pelatih Chelsea tersebut dikabarkan menjadi incaran serius Paris Saint-Germain (PSG).

PSG diisukan siap memecat Unai Emery dan menginginkan Mourinho sebagai pelatih pengganti.

Rumor tersebut menguat dengan ungkapan Mourinho yang menyebut bahwa PSG adalah klub spesial.

Terkait kemungkinan hengkang ke PSG, Mourinho diduga kecewa karena Manchester United gagal mendapatkan Ivan Perisic.

Pemain Inter Milan tersebut dijual seharga 50 juta pounds pada bursa transfer musim panas ini.


Pemain sayap Kroasia, Ivan Perisic, berusaha melewati hadangan pemain Yunani pada laga penentuan babak play-off Piala Dunia 2018 di Stadion Georgios Karaiskaki, Piraeus, Minggu (12/11/2017) waktu setempat atau Senin dini hari WIB.(ANGELOS TZORTZINIS / AFP)

Sementara itu, PSG malah mampu memecahkan rekor pembelian termahal dunia dengan menggaet Neymar.

Dilansir BolaSport.com dari Metro, untuk mempertahankan Jose Mourinho di Old Trafford, dewan klub Manchester United memberikan penawaran menarik.

Manchester United menjanjikan Mourinho bahwa mereka akan mendatangkan setidaknya tiga pemain bintang ke Old Trafford pada bursa transfer mendatang.