Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Everton harus mengalami kekalahan telak 1-5 dari Atalanta pada laga matchday kelima Liga Europa, Jumat (24/11/2017) dini hari WIB.
Ini bukan kali pertama Everton mengalami kekalahan sejak memecat Ronald Koemand sebagai pelatih mereka pada 23 Oktober lalu.
Dari dua laga di Liga Europa, pelatih sementara Everton, David Unsworth, harus mengalami dua kekalahan dari Lyon (0-3) dan Atalanta (1-5).
Sedangkan di kancah Liga Inggris, dari tiga pertandingan, Everton menang sekali (lawan Watford 3-2), imbang sekali (Crystal Palace 2-2), dan satu kali mengalami kekalahan (Leicester 0-2).
(BACA JUGA: VIDEO - Gianluigi Buffon Lepas Celana di Lapangan Usai Hadapi Barcelona, Mengapa?)
Meski memiliki hasil buruk, Unsworth sepertinya akan tetap ditunjuk sebagai pelatih tetap Everton selanjutnya.
Hal ini diungkapkan oleh Richard Buxton, jurnalis sepak bola yang fokus meliput tim Everton dan Liverpool.
Menurut Buxton seperti dilansir BolaSport.com, sudah satu bulan Everton belum menunjuk pelatih baru disebabkan tak ada yang ingin menjadi pelatih disana.
Karena hal itu juga, Unsworth sampai saat ini masih menduduki kursi panas sebagai pelatih tim berjuluk The Toffees tersebut.
Sebenarnya banyak nama-nama yang diisukan akan melatih Everton, mulai dari Carlo Ancelotti, Diego Simeone, hingga Louis van Gaal.
Namun menilik dari perkataan Buxton, sepertinya manajemen Everton harus mencari nama-nama lain yang mau menjadi pelatih Everton jika ingin mendapat pelatih baru secepatnya.
(BACA JUGA: PSG Siap Tampung Gelandang Manchester United yang Tolak Perpanjangan Kontrak)