Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

VIDEO - Pemain 17 Tahun Milik Arsenal Gocek 3 Lawan, Penggemar Kesal pada Arsene Wenger

By Septian Tambunan - Jumat, 24 November 2017 | 18:38 WIB
Pemain Arsenal, Reiss Nelson (kiri), dihadang bek Crvena Zvezda, Vujadin Savic, dalam laga Liga Europa di Stadion Emirates, London, Inggris, pada 2 November 2017. (BEN STANSALL/AFP)

Pemain sayap kanan Arsenal, Reiss Nelson, tampil memukau dalam laga Liga Europa kontra FC Koeln di Stadion Koeln, Kamis (23/11/2017) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB.

Duel tersebut dimenangi FC Koeln dengan skor 1-0.

Gol tuan rumah berasal dari penalti Sehrou Guirassy pada menit ke-62.

Satu hal yang paling disesali penggemar Arsenal adalah dicadangkannya Reiss Nelson.

(Baca Juga: Neymar Bawa Malapetaka Tiap 35 Menit)

Manajer Arsenal, Arsene Wenger, memilih menempatkan Calum Chambers di posisi wing-back kanan daripada Nelson, yang selalu menjadi pemain inti dalam tiga partai Liga Europa terakhir.

Wenger baru memasukkan Nelson pada menit ke-67 untuk menggantikan Chambers.


Gelandang Norwich City, Josh Murphy (kiri), berduel dengan pemain Arsenal, Reiss Nelson, dalam laga babak keempat Piala Liga Inggris di Stadion Emirates, London, pada 24 Oktober 2017.(BEN STANSALL/AFP)

Nelson pun langsung unjuk gigi dengan melewati tiga pemain Koeln untuk menembus sampai kotak penalti.

Namun, sepakan kaki kanan pemain berusia 17 tahun ini masih dapat ditepis kiper Koeln, Timo Horn.

Tusukan seperti itu yang tidak dapat dilakukan Chambers sehingga fan Arsenal gusar karena menganggap Wenger telat memasukkan Nelson.

(Baca Juga: Untuk Kali Pertama, SMA di Indonesia Buka Jalur Beasiswa ESports)

Berikut ini BolaSport.com menampilkan aksi brilian Nelson, sekaligus reaksi kekecewaan suporter Arsenal:

 

Manchester United memang harus menyerah 0-1 dari Basel pada matchday kelima Liga Champions, Kamis (23/11/2017), tetapi ada rekor menarik yang dibuat oleh Zlatan Ibrahimovic. Pertandingan melawan Basel itu adalah pertandingan pertama Zlatan Ibrahimovic bersama Manchester United di Liga Champions. Musim lalu, Zlatan dan Manchester United hanya tampil di Liga Europa. Baru satu musim bermain di Old Trafford, Zlatan sukses membawa The Red Devils menjadi juara Liga Europa musim 2016-2017. Ternyata Zlatan adalah pemain pertama yang bermain di Liga Champions bersama 7 tim berbeda. #zlatanibrahimovic #ibra #ibracadabra #ibrahimovic #ajax #juventus #intermilan #acmilan #barcelona #fcbarcelona #psg #manchesterunited #manutd

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P