Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tak seperti Chelsea dan Liverpool yang saling berhadapan, Manchester United hadapi lawan tak cukup berat di pekan ke-13 Liga Inggris, Sabtu (25/11/2017) WIB.
Manchester United akan menjamu klub yang baru saja promosi ke Liga Primer Inggris musim ini, Brighton Hove Albion.
Meski raih hasil buruk di Liga Champions pada tengah pekan ini, Manchester United harusnya bisa bangkit pada liga domestik.
Belum lagi, anak asuh Jose Mourinho harus perpendek selisih dengan Manchester City yang kini menjauh di puncak klasemen dengan 8 poin.
Pasalnya, ada beberapa alasan yang kuat yang makin membuat United semakin optimistis raih hasil baik.
(Baca Juga: Liverpool Vs Chelsea - Menanti Bentrokan Mohamed Salah dan Eden Hazard, Siapa Lebih Tajam?)
Pertama, Sudah 21 tahun Manchester United tak kalah di Kandang saat melawan klub debutan.
Musim ini, memang United kalah melawan klub debutan, Huddersfield Town, di pekan kesembilan Liga Inggris.
Tapi di kandang, sudah lama sekali United tak kalah melawan klub debutan, setelah terakhir dikalahkan Derby County.