Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Harry Kane Jadi Pemain Kesembilan Tercepat yang Terlibat dalam 100 Gol di Liga Inggris

By Septian Tambunan - Minggu, 26 November 2017 | 00:58 WIB
Striker Tottenham Hotspur, Harry Kane (kedua dari kiri), berduel dengan pemain West Bromwich Albion, Sam Field (kiri) dan Gareth Barry, dalam laga Liga Inggris di Stadion Wembley, London, pada 25 November 2017. (IAN KINGTON/AFP)

Striker Tottenham Hotspur, Harry Kane, berhasil menghindarkan timnya dari kekalahan sekaligus menorehkan catatan cemerlang ketika menjamu West Bromwich Albion dalam laga Liga Inggris di Stadion Wembley, London, Sabtu (25/11/2017).

Duel tersebut berakhir dengan skor 1-1.

Gol West Bromwich Albion dicetak oleh Salomon Rondon pada menit keempat.

(Baca Juga: Lionel Messi Ramalkan 3 Pemain yang Bisa Menangi Ballon d'Or)

Sementara itu, gol Tottenham Hotspur datang dari lesakan Harry Kane (74').

Seperti dilansir BolaSport.com dari Opta Joe, Kane menjadi pemain kesembilan tercepat yang terlibat dalam 100 gol di Liga Inggris.


Striker Tottenham Hotspur, Harry Kane, merayakan gol yang dia cetak ke gawang West Bromwich Albion dalam laga Liga Inggris di Stadion Wembley, London, pada 25 November 2017.(IAN KINGTON/AFP)

Dia sukses membukukan 87 gol dan 13 assist dari 128 pertandingan di Premier League.

Saat ini, Kane juga menjadi top scorer sementara Liga Inggris bersama winger Liverpool FC, Mohamed Salah, dengan torehan sembilan gol.

(Baca Juga: Isi Perbincangan 4 Mata Juergen Klopp dengan Alberto Moreno)