Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pemuncak klasemen sementara Liga Inggris, Manchester City, sedang dalam penampilan terbaik.
Manchester City telah memecahkan berbagai rekor musim ini.
The Citizens saat ini memuncaki tabel klasemen dengan 37 poin dari 13 penampilan.
Hingga menjelang pekan ke-14 Liga Inggris, Man City belum sekalipun menelan kekalahan.
Penampilan impresif tim asuhan Pep Guardiola itu diprediksi akan terus berlanjut.
Menjelang bursa transfer Januari, Guardiola berniat menanyai para pemain tentang kondisi mereka.
Pasalnya, Guardiola menegaskan bahwa dirinya tak akan menghalangi pemain jika ingin hengkang dari tim.
"Kami hanya menginginkan pemain yang bahagia berada di tim," kata Guardiola seperti dilansir BolaSport.com dari Manchester Evening News.
"Pada jeda musim dingin kami akan menanyai pemain apakah mereka bahagia atau tidak, jika mereka merasa nyaman berada di antara pilihan bermain atau tidak main, itu tak masalah. Mereka bisa menentukan masa depannya sendiri," ucap pelatih berkepala plontos itu.
(Baca Juga: Dari Uruguay hingga Rusia, Inilah Transformasi Poster Piala Dunia dari Masa ke Masa)
Salah satu pemain yang santer dikabarkan mungkin terdepak dari Etihad Stadium adalah Eliaquim Mangala.
Mangala baru tiga kali tampil bagi Manchester City, dan semuanya dimulai dari bangku cadangan.
Meski begitu Guardiola mengaku tetap membutuhkan Mangala.
"Ia punya kualitas yang kadang diperlukan di kompetisi. Kami akan menggunakannya saat kami yakin kami membutuhkan," ujarnya menambahkan.