Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sepakan Akrobatik David Silva Tentukan Kemenangan Tipis Manchester City atas West Ham United

By Verdi Hendrawan - Senin, 4 Desember 2017 | 01:15 WIB
Aksi gelandang Manchester City, David Silva (kanan), saat melepaskan tendangan akrobatik untuk mencetak gol kemenangan ke gawang West Ham United dalam pertandingan Liga Inggris 2017-2018 di Stadion Etihad, Manchester, Inggris, pada Minggu (3/12/2017). (OLI SCARFF / AFP)

Gol cepat ini membuat para pemain Manchester City semakin meningkatkan serangan untuk mencari gol kemenangan.

Namun, West Ham United mampu bertahan dengan baik, meski pada awal babak kedua mengganti beberapa pemain untuk mempertajam lini serang.

Pada menit ke-84, Manchester City baru berhasil mencetak gol kemenangan melalui sepakan akrobatik David Silva di depan gawang West Ham United setelah menerima umpan lambung dari Kevin De Bruyne.

(Baca Juga: Rahasia Unik Kiper Benevento Bobol Gawang AC Milan)

Gol tersebut menjadi akhir dari penantian David Silva yang telah gagal mencetak gol di enam laga Liga Inggris.

Sedangkan bagi De Bruyne, umpannya itu menjadi assist ke-35 selama dirinya membela Manchester City.

Jelang laga berakhir, West Ham United sempat mendapat peluang melalui Diafra Sakho setelah menerima umpan dari Marko Arnautovic pada menit ke-90.

Namun, sepakana pemain asal Senegal itu masih melenceng di sisi kiri gawang Manchester City sekaligus membuat keunggulan 2-1 untuk tuan rumah bertahan hingga akhir laga.

Kemenangan ini membuat Manchester City mengoleksi 43 poin dan menjaga jarak mereka dengan pesaing terdekat di tabel klasemen, Manchester United, dengan selisih delapan poin.

Tiga poin dari laga ini juga membuat Manchester City berhasil meraih 13 kemenangan secara berturut-turut di Liga Inggris musim ini dan membuat mereka sejajar dengan Sunderland, Preston North End, Arsenal, dan Chelsea yang juga pernah menorehkan hal sama.