Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Antisipasi Kecurangan pada Derbi, Jose Mourinho Minta Wasit Awasi Dua Pemain Manchester City

By Scholastica Novena M.P.K - Minggu, 10 Desember 2017 | 09:02 WIB
Manajer Manchester United, Jose Mourinho (kiri), merangkul manajer Manchester City, Josep Guardiola, seusai laga Liga Inggris di Stadion Etihad, Manchester, pada 27 April 2017. (OLI SCARFF/AFP)

Laga derbi antara Manchester United vs Manchester City akan digelar pada Minggu (10/12/2017) malam WIB, di Old Trafford.

Menjelang laga tersebut, pelatih Manchester United, Jose Mourinho, dikabarkan meminta Michael Oliver untuk memperhatikan dua pemain Manchester City.

Oliver adalah wasit yang bertugas pada laga derbi malam nanti.

Dilansir BolaSport.com dari Sunday Times, sang wasit diminta mengawasi Kevin De Bruyne dan Fernandinho.

Alasan Mourinho mengajukan permintaan tersebut ialah dugaan akan strategi pelanggaran dari Manchester City.

Mourinho menyatakan bahwa Manchester City merupakan ahli dalam melakukan tactical foul.

(Baca juga: Tak Perlu ke Real Madrid, Ini Cara agar Eden Hazard Bisa Raih Ballon d'Or)


Gelandang Manchester City, Kevin De Bruyne (tengah), merayakan gol yang dia cetak ke gawang Leicester City dalam laga Liga Inggris di Stadion King Power, Leicester, pada 18 November 2017.(LINDSEY PARNABY/AFP)

Manchester City menekan klub lawan secara besar-besaran dan sering tertangkap melakukan kecurangan pada musuh.

"Hal itu adalah strategi Man City. Mereka menyerang dengan banyak pemain," ucap Mourinho.