Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Derbi Manchester akan tersaji pada pekan ke-16 Liga Inggris, Minggu (10/12/2017).
Manchester United akan bertindak sebagai tuan rumah pada laga kali ini.
Namun, The Red Devils agaknya perlu berkaca dari kejadian 6 tahun silam di Old Trafford pada pekan ke-9 Liga Inggris 2011-2012.
Kala itu, tim besutan Sir Alex Ferguson dipecundangi pasukan Roberto Mancini dengan setengah lusin gol.
Manchester City membuka keunggulan pada menit ke-22 melalui striker bengal asal Italia, Mario Balotelli.
Pemain beralias Super Mario itu mencetak gol pertama lewat tendangan kaki kanan setelah menerima umpan James Milner.
Keadaan semakin memburuk bagi tuan rumah, bek tengah mereka Jonny Evans diusir keluar lapangan pada menit ke-47.
Alhasil, David Silva dkk pun makin leluasa membombardir gawang Manchester United yang dijaga David de Gea.
(Baca Juga: Manchester United Vs Manchester City - Melawan Hari Kemujuran Jose Mourinho)
Pada menit ke-60, Balotelli mencetak gol kedua bagi timnya, lagi-lagi meneruskan umpan dari Milner.
Sembilan menit berselang, giliran penyerang asal Argentina, Sergio Aguero yang mencatatkan namanya di papan skor.
Diawali umpan crossing Micah Richards dari sisi kanan, Aguero menjaringkan bola dengan tendangan kaki kanan.
Gol tersebut menjadi yang ke-9 bagi Aguero di musim itu.
Manchester United sempat memperkecil ketinggalan pascagol Aguero.
Pada menit 81, gelandang Setan Merah Darren Fletcher mengukir gol dari jarak jauh setelah mendapat operan dari Javier Hernandez.
Empat menit sebelum pertandingan berakhir, Manchester City semakin menambah penderitaan rival sekotanya itu dengan 3 gol tambahan.
Diawali gol pemain pengganti, Edin Dzeko, pada menit ke-89 memanfaatkan umpan Joleon Lescott.
Pada menit injury time, David Silva berhasil mencetak gol kelima bagi Manchester City di pertandingan tersebut.
Pesta gol tim tamu ditutup oleh gol kedua Dzeko sekaligus gol keenam Manchester City ke gawang Manchester United pada laga itu.
(Baca Juga: Hari Pertama Zlatan Ibrahimovic di Manchester United Sudah Bikin Kitman Takut hingga Gemetaran)
Bekerja sama dengan Silva, penyerang asal Bosnia itu memperdaya De Gea dengan tendangan kaki kiri.
Manchester City pun membuat publik Old Trafford terhenyak dengan skor akhir 1-6 untuk keunggulan tim tamu.