Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arsene Wenger Waspadai Kebangkitan West Ham United

By Wisnu Nova Wistowo - Rabu, 13 Desember 2017 | 01:36 WIB
Reaksi manajer Arsenal, Arsene Wenger, dalam laga Grup H Liga Europa kontra Crvena Zvezda di Stadion Emirates, London, Inggris, pada 2 November 2017. (BEN STANSALL/AFP)

Pelatih Arsenal, Arsene Wenger (68), mewaspadai kebangkitan West Ham United menjelang laga kedua tim di London Stadium, Rabu (13/12/2017) waktu setempat.

Pada pekan ke-16 Liga Inggris, The Hammers, julukan West Ham, membuat kejutan dengan mengalahkan Chelsea lewat gol tunggal Marko Arnautovic.

Sementara itu, Arsenal justru nyaris mengalami kekalahan di markas Southampton karena gol cepat Charlie Austin.

Beruntung buat tim beralias The Gunners, ujung tombak pengganti, Olivier Giroud, mampu menyamakan kedudukan jadi 1-1 dua menit sebelum laga berakhir.

"Mereka mengalami peningkatan kepercayaan diri melawan Chelsea," ucap Wenger seperti dilansir Sky Sports.

"Jadi, ini akan menjadi pertandingan melawan West Ham yang lebih percaya diri. Selain itu, laga ini juga lebih berbahaya," kata dia.

(Baca Juga: Terakhir Kali PSG Mencetak Gol ke Gawang Real Madrid, Kylian Mbappe Belum Lahir)

Kontra West Ham, Arsenal dipastikan tidak bisa diperkuat Aaron Ramsey karena mengalami cedera otot paha yang didapat saat melawan Southampton.

Selain itu, Shkodran Mustafi yang belum dapat kembali merumput.

Ia baru memungkinkan bermain pada pertandingan melawan Newcastle United akhir pekan ini .