Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Arsenal akan bertandang ke markas sesama tim London, West Ham United, pada pekan ke-17 Liga Inggris, Kamis (14/12/2017) dini hari WIB.
Sehari sebelum memulai pertandingan, Arsenal terlempar ke posisi 6 klasemen sementara.
The Gunners tergeser oleh Burnley yang di pertandingan lain berhasil menundukkan Stoke City.
Atas dasar itu, Arsenal wajib memenangi pertandingan kontra West Ham United agar kembali ke posisi empat besar dan merebut zona Liga Champions.
Namun, lawan yang dihadapi Arsenal kali ini sedang dalam tren positif.
Hanya kalah tipis dari Manchester City plus meraih kemenangan atas Chelsea merupakan sinyal kebangkitan West Ham.
Ditangani pelatih anyar, David Moyes, West Ham menunjukkan kesolidan lini belakang.
Meski masih berada di zona merah, namun The Hammers dinilai telah menemukan formasi dan taktik yang pas dimainkan.
(Baca Juga: Gara-gara Protes soal Messi, Ibrahimovic Disingkirkan Guardiola)