Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manchester City tampil sebagai kandidat terkuat kampiun Liga Inggris pada musim ini.
Penulis: Christian Gunawan
City akan menunjukkan kefavoritan itu kepada Tottenham yang bertamu ke Etihad Stadium pada Sabtu (16/12/2017).
Tottenham terlihat masih belum mampu meneruskan potensi dari dua musim sebelumnya, terutama ketika menjadi runner-up musim lalu.
Spurs bahkan mesti ikut berharap rival terpeleset untuk bisa berada di empat besar musim ini.
Pasukan Mauricio Pochettino mendapat tugas berat pada pekan ke-18 ini bila ingin tetap berada di percaturan perebutan gelar.
Klub London Utara ini mesti bertandang ke kubu calon terdepan kampiun.
(Baca Juga: Resmi! 4 Pemain Ini Dipastikan Berseragam PSIS Semarang Musim Depan)
Namun, Tottenham patut berharap bisa mengulangi kiprah pada 2016/17.
Salah satu pendorong kiprah The Lilywhites hingga sampai menjadi runner-up musim silam--naik dari peringkat ketiga pada 2015/16--adalah keberhasilan menjegal City yang merasakan musim perdananya bersama Pep Guardiola.
Setelah menang di kandangnya, Spurs bisa menahan imbang The Citizens di Etihad Stadium.
Hanya, The Citizens musim ini berbeda dibandingkan dengan tahun lalu.
Tak berlebihan bila mengatakan bahwa City berhasil menaikkan levelnya.
(Baca Juga: Senasib dengan Rudiyana, 3 Pemain Ini juga Dicoret Persis Solo Lewat WhatsApp)
Salah satu faktor penting pendukungnya adalah keberhasilan Guardiola mengidentifikasi kekurangan musim silam, terutama bek sayap yang menua. Reparasi itu melibatkan Tottenham.
Manchester Biru menggaet bek kanan, Kyle Walker, dari Spurs pada musim panas.
Walker pun menjadi bagian penting dari pasukan Guardiola yang perkasa.
Walau Spurs memiliki Kieran Trippier, kepergian Walker menghasilkan kehilangan dalam hal mobilitas tinggi dan sokongan ofensif sekaligus ketangguhan defensif.
Walker hanya salah seorang pemain bagus di City.
Dengan sederet bakat hebat, Citizens tampil kolektif dalam sistem permainan yang diinginkan Guardiola.
(Baca Juga: Pesan dari Geliat Sepak Bola Usia Dini di Papua)
Dengan banyak modal, kecenderungan Citizens untuk tampil bagus saat meladeni klub kuat akan muncul lagi.
Spurs bukan klub lemah, tapi di Etihad Stadium akan terbukti mereka tidak semantap tahun lampau.
PRAKIRAAN FORMASI
MANCHESTER CITY (4-3-3): 31-Ederson (K); 2-Walker, 30-Otamendi, 15-Mangala, 18-Delph (B); 25-Fernandinho, 21-D. Silva, 17-De Bruyne (G); 7-Sterling, 10-Aguero, 19-Sane (P).
TOTTENHAM HOTSPUR (4-2-3-1): 1-Lloris (K); 33-Davies, 5-Vertonghen, 15-Dier, 2-Trippier (B); 29-Winks, 19-Dembele (GB); 7-Son H.M., 23-Eriksen, 20-Alli (G); 10-Kane (P)
PREDIKSI BOLA 55:45
Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada