Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mantan Gelandang Arsenal Putuskan Gantung Sepatu

By Lariza Oky Adisty - Rabu, 20 Desember 2017 | 18:02 WIB
Tomas Rosicky mencetak gol ke gawang Tottenham Hotspur dalam pertandingan Premier League, 26 Februari 2012. (IAN KINGTON/AFP)

Mantan gelandang Arsenal asal Republik Ceska, Tomas Rosicky, memutuskan pensiun dari dunia sepak bola, Rabu (20/12/2017) waktu setempat.

Berdasarkan info yang dihimpun BolaSport.com, keputusan Tomas Rosicky tersebut diumumkan via situs resmi klub sang pemain saat ini, Sparta Prague.

"Setelah mempertimbangkan secara hati-hati, saya sadar bahwa saya tidak bisa lagi menyiapkan fisik untuk memenuhi tuntutan sepak bola profesional," demikian bunyi pernyataan sosok berjulukan Si Mozart Kecil itu.

(Baca juga: Bakal Dibeli pada Januari, Pembelian Utama Real Madrid Malah Cedera Serius)

Rosicky pun berterima kasih kepada manajemen Sparta, klub tempat dia mengawali sekaligus mengakhiri karier profesionalnya.

"Terima kasih karena Sparta Prague sudah membesarkan dan menjadi tempat saya memulai karier di klub besar, serta mengizinkan saya mengucapkan perpisahan di tempat yang paling saya cintai," lanjut Rosicky.

Rosicky memulai karier di Sparta Prague pada 1998 dan bertahan di klub tersebut sampai 2001.

Dia berpartisipasi membawa klub tersebut meraih dua trofi Liga Ceska, sebelum pindah ke Borussia Dortmund.

Di klub Liga Jerman tersebut, pemain yang dikenal dengan postur kecil dan kemampuannya mengatur permainan tersebut mengecap satu trofi Liga Jerman musim 2001-2002.

(Baca juga: Terungkap, Cuma Legenda Arsenal Ini yang Bisa Bikin John Terry Keder di Lapangan!)