Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tersisa 2 Tim yang Belum Terkalahkan di Liga Papan Atas Eropa, Siapakah Mereka?

By Putra Rusdi Kurniawan - Minggu, 24 Desember 2017 | 06:25 WIB
Pemain Manchester City melakukan selebrasi setelah Bernardo Silva mencetak gol ke gawang Leicester City di Stadion King Power, Selasa (19/12/2017) waktu setempat. (PAUL ELLIS / AFP)

Kini hanya tersisa dua klub yang belum merasakan kekalahan di liga domestik Benua Eropa, kontestan Liga Inggris dan Liga Spanyol.

Kedua klub tersebut adalah Barcelona dan Manchester City.

Liga-liga papan atas Eropa hampir sampai pada paruh musim 2017-2018.

Manchester City dan Barcelona menjadi dua klub yang paling mencolok dalam separuh jalan kompetisi liga papan atas Eropa.

Keduanya belum sama sekali merasakan kekalahan di liga masing-masing.

(Baca Juga : Sergio Aguero Beringas, Manchester City Habisi Bournemouth)

Manchester City bersama Pep Guardiola tampil menawan musim ini dengan hanya kehilangan satu kemenangan sepanjang 19 laga yang mereka lalui.

The Citizens berhasil mencatatkan 18 kali kemenangan dan hanya sekali mengalami hasil seri.

Manchester City juga mencatatkan rekor menawan dengan meraih 17 kemenangan beruntun di Liga Inggris.


Striker Manchester City, Sergio Aguero (kanan), merayakan gol yang dia cetak ke gawang Bournemouth dalam laga Liga Inggris di Stadion Etihad, Manchester, pada 23 Desember 2017.(OLI SCARFF/AFP)