Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kini hanya tersisa dua klub yang belum merasakan kekalahan di liga domestik Benua Eropa, kontestan Liga Inggris dan Liga Spanyol.
Kedua klub tersebut adalah Barcelona dan Manchester City.
Liga-liga papan atas Eropa hampir sampai pada paruh musim 2017-2018.
Manchester City dan Barcelona menjadi dua klub yang paling mencolok dalam separuh jalan kompetisi liga papan atas Eropa.
Keduanya belum sama sekali merasakan kekalahan di liga masing-masing.
(Baca Juga : Sergio Aguero Beringas, Manchester City Habisi Bournemouth)
Manchester City bersama Pep Guardiola tampil menawan musim ini dengan hanya kehilangan satu kemenangan sepanjang 19 laga yang mereka lalui.
The Citizens berhasil mencatatkan 18 kali kemenangan dan hanya sekali mengalami hasil seri.
Manchester City juga mencatatkan rekor menawan dengan meraih 17 kemenangan beruntun di Liga Inggris.
Klub asal kota Manchester ini kini kokoh di puncak klasemen Liga Inggris dengan keunggulan 13 angka dari rival sekota mereka, Manchester United, di peringkat kedua.
(Baca Juga: Imbangi Liverpool, Arsene Wenger Sudah Temukan Pengganti Mesut Oezil)
Selain Manchester City ada juga Barcelona yang hingga kini belum terkalahkan di Liga Spanyol.
Lionel Messi dkk berhasil mencatatkan 14 kali kemenangan dan tiga kali hasil imbang sepanjang Liga Spanyol.
Terakhir, anak asuhan Ernesto Valverde ini berhasl mengalahkan Real Madrid 3-0 di laga bertajuk El Clasico di kandang Real Madrid, Santiago Bernabeu.
Hasil ini memastikan Barcelona kokoh di puncak Liga Spanyol dengan 45 poin.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on