Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Southampton Harus Berbagi Uang Hasil Penjualan Virgil van Dijk dengan Klub Lain

By Kautsar Restu Yuda - Kamis, 28 Desember 2017 | 18:48 WIB
Virgil van Dijk melakukan pemanasan jelang duel Liga Inggris antara Liverpool dan Southampton di Stadion Anfield, Liverpool, 18 November 2017. (PAUL ELLIS/AFP)

Pembelian Virgil van Dijk oleh Liverpool memberikan keuntungan secara finansial tidak hanya bagi Southampton.

Liverpool telah mencapai kata sepakat dengan Southampton untuk membeli Virgil van Dijk dengan mahar senilai 75 juta pounds atau setara Rp Rp 1,36 triliun.

Nominal tersebut membuat Van Dijk menjadi bek termahal dunia melewati rekor transfer bek Manchester City, Benjamin Mendy, yang dibeli dari AS Monaco.

Mendy dibeli pada bursa transfer musim panas yang lalu dengan biaya transfer senilai 51,75 pounds (setara Rp 940,4 miliar).

(Baca Juga: Virgil van Dijk Disamakan dengan Bek Legendaris Manchester United)

Van Dijk baru akan bergabung dengan skuat The Reds kala bursa transfer musim dingin dibuka, pada 1 Januari 2017.

 

Delighted and honoured to have agreed to become a Liverpool FC player! Today is a proud day for me and my family as I join one of the biggest clubs in world football! I can’t wait to pull on the famous red shirt for the first time in front of the Kop and will give everything I have to try and help this great club achieve something special in the years to come I would also like to take this opportunity to say thank you to Les Reed, the board, manager, players, fans and everyone at Southampton. I will always be indebted to the club for giving me the opportunity to play in the Premier League and despite a difficult last few months I have thoroughly enjoyed my time at Saints and have made friends for life at the club. Thank you for everything Thank you for all the messages of support I’m now looking forward to meeting my new team-mates and getting started #YNWA

A post shared by Virgil van Dijk (@virgilvandijk) on

Mahar 75 juta pounds yang Liverpool keluarkan, tidak hanya akan dinikmati oleh Southampton, namun juga klub Liga Skotlandia, Celtic FC.

Dilansir BolaSport.com dari Daily Record, tim besutan Brendan Rodgers tersebut bakal menerima bagian sekitar 10 hingga 15 persen dari nominal tersebut.

(Baca Juga: Paulinho: Para Pemain Barcelona Carikan Rumah untuk Philippe Coutinho)

Artinya, Celtic akan menerima sekitar 7,5 hingga 11,25 juta pounds (setara Rp 121,35 hingga 186 miliar).