Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Soal Isu Hengkang Eden Hazard, Antonio Conte Akhirnya Angkat Bicara

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Sabtu, 30 Desember 2017 | 09:14 WIB
Gelandang Chelsea, Eden Hazard, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Newcastle United dalam laga Liga Inggris di Stadion Stamford Bridge, London, pada 2 Desember 2017. (DANIEL LEAL-OLIVAS/AFP)

Eden Hazard diisukan akan segera hengkang dari Chelsea dan bergabung dengan klub raksasa Spanyol, Real Madrid.

Kabar ini semakin menguat setelah ayah Hazard, Thierry, mengungkapkan bahwa anaknya menolak perpanjangan kontrak yang disodorkan manajemen Chelsea.

Menurut Thierry, ketertarikan Madrid membuat Hazard enggan memperpanjang kontrak di Chelsea.

"Eden menolak memperpanjang kontrak demi mempertimbangkan ketertarikan Real Madrid yang sangat ia nantikan," ucap Thierry seperti dilansir BolaSport.com dari portal Belgia, RTBF.

(Baca juga: Prediksi 2018: 5 Tim Bakal Catat Rekor Fantastis!)

Soal isu kepergian Hazard, pelatih Chelsea, Antonio Conte akhirnya angkat bicara.

"Soal itu adalah pembicaraan rahasia antara klub, pemain, dan agen pemain," ujar Conte sepeti dikutip Mirror.

Meski demikian, Conte mengakui bahwa ia bangga memiliki Hazard di timnya saat ini.

"Saya bangga memiliki Hazard di tim saya, di skuat saya, dan saya bahagia bisa bekerja dengannya." lanjut Conte.

"Dia pria yang sangat baik dan punya banyak ruang untuk berkembang untuk menjadi salah satu pemain terbaik di dunia," pungkas mantan pelatih timnas Italia tersebut.

(Baca juga: Manchester United Sudah Temukan Penerus Ideal Michael Carrick)

 Hazard telah berseragam Chelsea sejak tahun 2012.

Saat itu, ia didatangkan dari klub Liga Prancis, Lille.

Kini, kontrak Hazard di tim berjuluk The Blues akan habis dua musim lagi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P