Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Klub kasta kedua Liga Inggris (Divisi Championship), Nottingham Forest, resmi menunjuk Aitor Karanka sebagai pelatih baru pada Senin (8/1/2017) waktu setempat.
Karanka merupakan pelatih asal Spanyol yang sempat beberapa tahun menangani Middlesbrough. Ia juga dikenal sebagai mantan pemain sekaligus eks asisten pelatih di Real Madrid.
Penunjukan Karanka sebagai pelatih dilakukan Nottingham sehari setelah mereka berhasil menyingkirkan Arsenal dari Piala FA.
(Baca juga: Hasil Akhir Nottingham Forest Vs Arsenal - Dua Penalti Benamkan Arsenal, Salah Satunya Kontroversial)
Saat mengalahkan Arsenal, Nottingham masih ditangani oleh pelatih sementara alias caretaker, Gary Brazil.
"Dia (Karanka) merupakan kandidat istimewa yang memenuhi visi pemilik dan manajemen untuk masa depan tim," kata Nicholas Randall selaku pimpinan klub.
"Tujuan kami jelas, kami ingin terus membangun klub sepak bola fantastis ini dan akan membawanya ke arah yang lebih cerah," tutur Randall menambahkan.
Dalam beberapa tahun terakhir, Nottingham tergolong sebagai klub yang kerap berganti pelatih.
Karanka tercatat sebagai manajer ke-10 Nottingham sejak lengsernya Billy Davies dari kursi kepelatihan pada Maret 2014.
(Baca juga: Alasan Sepele di Balik Keinginan Eric Lichaj Mencetak Hat-trick ke Gawang Arsenal)