Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Winger Tottenham Hotspur, Georges-Kevin N'Koudou, kegirangan bisa hengkang ke Burnley pada Selasa (9/1/2018).
Georges-Kevin N'Koudou berlabuh di Burnley sebagai pemain pinjaman.
Dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt, pemain sayap berusia 22 tahun ini akan memperkuat kubu Turf Moor hingga 30 Juni 2018.
(Baca Juga: Manchester City Berpeluang Raih 4 Gelar, Pep Guardiola Bicara Pengalaman Treble di Barcelona)
Keputusan N'Koudou meninggalkan Tottenham Hotspur tergolong tepat.
Pasalnya, dia sekadar bermain selama satu menit di Liga Inggris musim 2017-2018.
Kepindahan N'Koudou mendapat sambutan positif dari manajer Burnley, Sean Dyche.
N'Koudou menunjukkan wajah semringah sang pelatih anyar melalui media sosial.
(Baca Juga: Cuma Satu Pemain yang Bisa Bobol Keylor Navas dari Luar Kotak Penalti pada Liga Spanyol)
"Begini cara pelatih baru saya menyambut saya. Sangat senang bisa berada di sini," kicau Georges-Kevin N'Koudou melalui akun Twitter-nya.
"Saya berharap dapat membantu Burnley sebanyak yang saya bisa," ucap N'Koudou.
How my new coach welcomed me to the club very happy to be here @BurnleyOfficial hope I will help as much as I can #Clarets pic.twitter.com/uYAaDpfDoF
— GK NKoudou (@gknkoudou) January 9, 2018
Nkoudou you neex to be doing this every week pic.twitter.com/EYTdAFsNyH
— mark hilltops (@hellwelovespurs) December 6, 2017
Dari enam penampilan untuk Spurs di semua kompetisi musim ini, N'Koudou sempat mengemas satu gol saat timnya menang 3-0 atas APOEL FC dalam laga Grup H Liga Champions di Stadion Wembley pada 6 Desember 2017.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on