Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manajer Manchester City, Pep Guardiola, berhasil menjadi Manajer Terbaik Premier League bulan Desember 2017.
Keberhasilan Pep Guardiola tersebut melengkapi tiga penghargaan serupa yang diraihnya.
Guardiola berhasil memenangi gelar Manajer Terbaik Premier League pada bulan September, Oktober, November 2017.
Artinya Guardiola telah memenangi gelar tersebut sebanyak empat kali berturut-turut.
Pembelian Philippe Coutinho adalah Upaya Barcelona Hadapi Kepergian Lionel Messi https://t.co/JfQboDxvJH
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 8 Januari 2018
Keberhasilan Guardiola tersebut sekaligus mencatatkan sejarah baru.
Dilansir BolaSport.com dari situs resmi Premier League, Guardiola menjadi manajer pertama yang meraih gelar Manajer Terbaik Premier League sebanyak empat kali secara berturut-turut.
Raihan gelar berturut-turut tersebut tidak lepas dari keberhasilan Guardiola membawa Manchester City tampil stabil dan kokoh di puncak klasemen hingga pekan ke-22 Liga Inggris.
Usai Datangkan Philippe Coutinho, Barcelona Harus Jual 8 Pemain https://t.co/oW4OLrxtqC
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 7 Januari 2018
Manchester City mengoleksi 62 poin, unggul 15 poin dari pesaing terdekat mereka, Manchester United.
The Citizens juga belum sekalipun tersentuh kekalahan di ajang Premier League.