Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Link Live Streaming dan Susunan Pemain Espanyol Vs Barcelona - El Barca Andalkan Lionel Messi Sendirian di Lini Depan

By Putra Rusdi Kurniawan - Kamis, 18 Januari 2018 | 02:38 WIB
Megabintang FC Barcelona, Lionel Messi, memberi ucapan selamat kepada Paulinho yang mencetak gol ke gawang Real Sociedad dalam laga Liga Spanyol di Stadion Anoeta, San Sebastian, pada 14 Januari 2018. (ANDER GILLENEA/AFP)

Barcelona harus bertandang ke markas Espanyol di Stadion RCDE pada leg pertama babak perempat final Copa del Rey, Kamis (18/1/2018).

Dalam laga bertajuk Derbi Catalunya ini Barcelona tentu lebih diunggulkan dari tetangganya jika melihat rekor pertemuan keduanya.

Dari 177 pertemuan keduanya sepanjang sejarah, Espanyol hanya mampu menang 34 laga sedangkan Barcelona mampu meraih kemenangan di 105 pertandingan sedangkan 38 laga sisanya berakhir imbang.

Dalam laga ke-178 Derbi Catalunya ini kubu Barcelona menurunkan perpaduan tim utama dengan tim cadangan.

Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde masih mengandalkan sang bintang Lionel Messi.

Namun pelatih asal Spanyol ini membangku cadangkan Luis Suarez yang biasanya menjadi tandem Messi di lini depan.

Tanpa Suarez, Messi bermain sebagai penyerang sendirian dengan dukungan dari Paulinho dan Carles Alena di lini tengah.

Sementara tim tuan rumah akan mengandalkan mantan kiper Real Madrid, Diego Lopez dan bek kawakan asal Brasil, Naldo untuk meredam serang La Blaugrana.

Berikut ini adalah susunan pemain Espanyol dan Barcelona pada leg pertama perempat final Copa del Rey.

Espanyol (3-5-1-1): 13-Diego Lopez; 6-Oscar Duarte, 5-Naldo, 3-Aaron Martin, 2-Marc Navarro; 18-Javi Fuego, 23- Esteban Granero, 4-Victor Sanchez, 15-David López, 25-Sergi Darder; 7-Gerard Moreno