Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Raja Assist Eropa Kembali Lempar Kode ke AC Milan untuk Merekrutnya

By Wisnu Nova Wistowo - Sabtu, 29 Juli 2017 | 10:12 WIB
Gelandang Leipzig asal Swedia, Emil Forsberg, sedang mengambil sepak pojok dalam pertandingan Bundesliga melawan Bayer Leverkusen. (ROBERT MICHAEL / AFP)

Pemain berstatus raja assist Eropa musim 2016-2017, Emil Forsberg, kembali memberikan sinyal positif kepada AC Milan untuk merekrutnya pada bursa transfer musim panas ini.

Sudah dua kali pemain sayap Red Bull Leipzig itu berbicara soal Milan dalam kurun waktu kurang dari dua bulan.

Kali ini pemain berusia 25 tahun itu melayangkan pujian dengan menyatakan bahwa Milan sejajar dengan klub-klub terbesar dunia.

"Milan merupakan salah satu klub terbesar di dunia. Setara dengan Real Madrid, Barcelona, atau Manchester United," ujar Forsberg seperti dilansir Kicker.

Sebelumnya, Forsberg sempat menyatakan ketertarikannya terhadap proyek I Rossoneri, julukan Milan.

Bahkan, klub berjuluk I Rossoneri diyakini telah memberikan penawaran sebesar 18 juta euro, namun masih mendapat penolakan dari Leipzig.

"Milan merupakan klub luar biasa. Salah satu klub terbesar di dunia. Mereka memiliki proyek menarik. Mereka berinvestasi dan ingin mengembalikan kejayaan," kata Forsberg seperti dilansir Expressen.

"Liga Champions bukan faktor penting. Saya lebih peduli dengan peran apa yang dimiliki pemain dalam tim," ujar dia.

Apabila tidak ada respon cepat dari Milan, bukan tidak mungkin Forsberg memilih opsi lain pada bursa transfer musim panas ini.

Manchester United diketahui sudah "melirik" peluang merekrut Forsberg setelah kesulitan menggaet Ivan Perisic dari Inter Milan.