Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SS Lazio tampaknya harus menunggu lebih lama untuk melihat Keita Balde kembali berlatih bersama mereka.
Keita Balde menjadi incaran Juventus dalam bursa transfer musim panas ini.
Namun tawaran yang diajukan oleh Juventus selalu ditolak oleh Lazio selaku pemilik resmi sang pemain.
Keita sendiri mengakui ketertarikannya untuk pindah ke Turin dan bermain bersama Juventus.
Kontrak Keita di Lazio akan habis pada 2018, dan tawaran pun banyak mengalir untuknya.
Namun presiden klub Lazio, Claudio Lotito, enggan menjual Keita ke klub lain.
Lotito beralasan bahwa tawaran Juventus sejumlah 20 juta euro masih jauh dari ekspektasi klub yang mencapai 30 juta euro.
Pada pertandingan final Piala Super Italia menghadapi Juventus (14/8/2017), Lazio tidak memainkan Keita Balde.
Setelah pertandingan itu, agen Keita menyebut Lazio menghalang-halangi karier Keita, dan pihak klub pun membalas serangan tersebut dengan pernyataan yang tak kalah pedasnya.
(Baca Juga: Dirumorkan Tertarik ke Persib Bandung, Jebolan Lazio Ini Jadi Incaran Madura United)
Lantas Keita pun tidak muncul dalam sesi latihan bersama tim tanpa seizin sang pelatih, Simone Inzaghi.
Dilansir BolaSport.com dari Calcio Mercato, Keita dikabarkan telah mengirimkan surat dokter yang mengatakan bahwa pemain asal Senegal tersebut sedang terserang stress.
Dokter pun memberi saran kepada Keita untuk beristirahat selama lima hari.
Itulah alasan Keita menghilang dalam sesi latihan Lazio.