Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Aksi gemilang Gianluigi Buffon dalam menggagalkan tendangan penalti di laga pertama Liga Italia musim 2017-2018 menurut Paulo Dybala merupakan momen kunci kemenangan Juventus.
Juventus sukses memetik kemenangan 3-0 atas Cagliari di partai yang bergulir di Allianz Juventus Stadium, Sabtu (19/8/2017) waktu setempat.
Tiga gol kemenangan tersebut masing-masing dicetak Mario Mandzukic (12'), Dybala (45'+1), dan Gonzalo Higuain (66').
"Menurut saya itu adalah performa bagus dari tim. Kami memulai pertandingan dengan sedikit tegang, namun setelah bisa mencetak gol kami semakin percaya diri," ujar Dybala seperti dilansir BolaSport.com dari sport.sky.it.
@MarioMandzukic9
@gianluigibuffon
@PauDybala_JR
@G_HiguainRelive #JuveCagliari with our Match Report https://t.co/423K5u829e pic.twitter.com/nw4kwfVMrC
— JuventusFC (@juventusfcen) August 19, 2017
Dybala juga menilai Juventus menang berkat aksi gemilang Gianluigi Buffon dalam menggagalkan eksekusi tendangan penalti Cagliari saat baru unggul 1-0 di babak pertama.
"Berkat Gigi dengan menggagalkan tendangan penalti, kami bisa tetap konsentrasi hingga laga berakhir," ujar dia.
Pesan Penting Usain Bolt Menjelang Pensiun dari Atletik. https://t.co/xRaTJcPIdi pic.twitter.com/pyidvgFBxg
— BolaSport.com (@bolasportdotcom) August 2, 2017
Soal gol torehannya, Dybala mengaku senang karena bisa membuat Juventus menggandakan keunggulan di babak pertama.
Ia pun puas timnya bisa menuntaskan pertandingan dengan catatan tanpa kebobolan.