Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Setelah menjalani tes medis di AC Milan, Senin (21/8/2017), Nikola Kalinic, segera menyelesaikan detail transfernya ke klub yang bermarkas di San Siro, Selasa (22/8/2017).
Penyerang asal Kroasia itu didatangkan dari Fiorentina dengan kesepakatan transfer total sebesar 25 juta euro atau sekitar Rp 392 miliar.
Milan akan memberikan uang muka sebesar 5 juta euro untuk meminjam jasanya ditambah obligasi membeli sebesar 20 juta euro yang akan dibayarkan pada akhir musim.
I Rossoneri - julukan Milan - juga mengumumkan penyerang asal Kroasia itu sudah menandatangani kontrak berdurasi empat tahun.
#ACMilan have signed Nikola Kalinic from @acffiorentina, on loan with obligation to buy https://t.co/z0Hm13sGPS#welcomeKalinic pic.twitter.com/smMHJvrWTM
— AC Milan (@acmilan) August 22, 2017
Kalinic akan mengenakan nomor punggung 7 bersama klub barunya tersebut.
"AC Milan senang bisa mengumumkan perekrutan Kalinic dari Fiorentina dengan status pinjaman ditambah obligasi pembelian," seperti dikutip BolaSport.com dari situs resmi AC Milan.
#Milan, le prime parole di #Kalinic pic.twitter.com/pMo0Rp3Vix
— calciomercato.com (@cmdotcom) August 22, 2017
"Nikola Kalinic telah menandatangani kontra empat tahun hingga Juni 2021."
Kalinic sekaligus menambah daftar pemain baru I Rossoneri, julukan klub.
Sebelumnya, tim besutan Vincenzo Montella sudah merekrut Leonardo Bonucci, Andre Silva, Andrea Conti, Hakan Calhanoglu, Mateo Musacchio, Ricardo Rodriguez, Lucas Biglia, Franck Kessie, Antonio Donnarumma, and Fabio Borini.