Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baselli mendapat kartu merah karena pelanggaran kerasnya terhadap Pjanic.
Juventus yang memanfaatkan keunggulan jumlah pemain kembali menggedor hingga gol kedua berhasil dicetak oleh Pjanic pada menit ke-40.
Pemain asal Bosnia itu mencetak golnya dengan menyambar bola umpan tarik Cuadrado dari luar kotak penalti.
Keunggulan 2-0 Juventus bertahan hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, giliran Alex Sandro yang tampil sebagai pemberi mimpi buruk bagi Torino.
Sandro mencetak gol ketiga bagi Juventus pada menit ke-57 lewat sundulannya yang menyambut bola sepak pojok dari Pjanic.
Selepas gol ketiga tercipta, Juventus memiliki tiga peluang apik yang tercipta hanya dalam empat menit, tepatnya pada menit ke-66, 69, dan 70.
Meski demikian, Sirigu tampil apik di bawah mistar gawang Torino dengan menggagalkan ketiga peluang tersebut.
Sirigu mampu menghalau bola dari sundulan akurat Medhi Benatia, tendangan bebas Dybala, dan sepakan voli Mario Mandzukic.
Juventus belum puas dengan keunggulan tiga gol hingga Paulo Dybala kembali mencatatkan namanya di papan skor saat laga sudah memasuki menit ke-90.