Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sejarah Hari Ini - Bersinar di Azzurrini, Dino Zoff Panggil Francesco Totti Perkuat Timnas Italia

By Dimas Wahyu Indrajaya - Selasa, 10 Oktober 2017 | 12:29 WIB
Pemain AS Roma, Francesco Totti mengontrol bola dengan kepalanya saat didampingi pelatih timnas Italia, Dino Zoff. (CORRIERREGIALLOROSSO.COM)

Er Bimbo de Oro (Anak Emas), L'Ottavo Re di Roma (Pangeran Kedelapan Roma), Er Pupone (Bayi Besar), Il Capitano (Sang Kapten), and Il Gladiatore (Gladiator) begitulah julukan-julukan media untuk seorang Francesco Totti.  

Menyandang legenda AS Roma karena kesetiannya, Totti mencatatkan 307 gol dari 786 penampilan bersama klub ibukota Italia itu.

Empat gelar diberikan Totti untuk Roma, yakni juara Liga Italia pada 2001, dua Coppa Italia (2007, 2008), dan dua Supercoppa Italia (2001, 2007)

Di level timnas Italia prestasi dari pemilik tendangan sendok atau cucchiaio juga membanggakan.

Bersama Azzurrini, julukan timnas muda Italia, Totti pernah menyumbang emas di ajang Mediterranean Games 1997.

Setahun sebelumnya Totti juga pernah menjuarai Piala Eropa U-21.

Kala itu skuat muda Italia diperkuat nama-nama pemain muda beken, seperti Alessandro Del Piero, Christian Vieri, Alessandro Nesta, Fabio Cannavaro, dan Alessio Tacchinardi.

(Baca Juga: Daftar 17 Negara yang Sudah Lolos ke Piala Dunia 2018 di Rusia)

Di ajang tersebut Totti mencetak satu gol kemenangan saat melawan Prancis di semifinal.

Bersinar di skuat muda, pelatih timnas Italia Dino Zoff akhirnya memanggil Totti memperkuat tim senior.

Selain Totti, pemain muda lain yang tengah bersinar dipanggil mantan kiper legendaris Italia itu, mereka adalah Gianluca Zambrotta, Stefano Fiore, Massimo Ambrosini, Christian Abbiati, Marco Delvecchio, dan Vincenzo Montella

Tepat pada 10 Oktober 1998 Totti mencatatkan caps pertamanya di timnas Italia.

Melawan Swiss di babak kualifikasi Piala Eropa 2000, Italia menang 2-0.

Semenjak pintu timnas terbuka lebar untuknya Totti pun menjadi andalan Italia selama delapan tahun.

Prestasi yang paling membanggakan darinya untuk Italia adalah saat menggondol Piala Dunia 2006.

Meski sempat dihantui cedera sebelum Piala Dunia 2006 bergulir, pelatih Italia Marcelo lippi percaya Totti bisa ikut terbang ke Jerman tempat Piala Dunia diadakan.

Perannya sebagai playmaker sangat penting bagi striker Italia yang diisi Luca Toni, Alberto Gilardino, Vincenzo Iaquinta, dan Filippo Inzaghi.

Karena saat keempatnya buntu, Totti bisa memberikan gol ataupun assist yang berbuah gol.

Di ajang empat tahunan itu Totti mencetak satu gol penting lewat titik putih kala bersua Australia pada babak 16 besar.

Pria kelahiran 27 September 1976 juga berkontribusi besar saat Del Piero membobol gawang tuan rumah Jerman di semifinal.

Mengkandaskan Prancis lewat babak adu penalti di final, Italia pun juara dunia keempat kalinya.

(Baca Juga: Pelatih Belgia Ditelepon Seseorang Tak Dikenal untuk Tak Mainkan Lukaku, Netizen: Itu Mourinho!)

Walau tak menyarangkan banyak gol Totti memberikan banyak umpan sukses sebanyak empat kali untuk rekan-rekannya.

Namanya masuk di dalam daftar pemain pemberi assist terbanyak bersama Andrea Pirlo, Juan Roman Riquelme, dan Bastian Schweinsteiger.

Mencatatkan 58 caps dan 9 gol dalam delapan tahunnya di timnas, Totti pun memutuskan pensiun pasca membawa Italia juara Piala Dunia untuk fokus membela Roma.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P