Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gelandang Inter Milan Jengkel Akan Kesempurnaan Napoli

By Sri Mulyati - Jumat, 20 Oktober 2017 | 16:52 WIB
Bek Napoli, Kalidou Koulibaly, mencetak gol dalam laga Liga Italia antara Napoli dan Cagliari di Stadion San Paolo, Naples, 1 Oktober 2017. (ALBERTO PIZZOLI/AFP)

Napoli menjadi satu-satunya tim di lima Liga Top Eropa yang mampu menjaga kesempurnaan.

 Hingga giornata ke-8 Liga Italia, Napoli mampu meraup seluruh kemenangan dari laga yang mereka mainkan.

Raihan 24 poin pasukan Maurizio Sarri ini membawa mereka ke puncak klasemen sementara Liga Italia musim 2017-2018.

Tak heran jika raihan sempurna Napoli tersebut membuat jengkel gelandang Inter Milan, Borja Valero.

"Lihat saja, Napoli, saya akan mengalahkan anda!" ujar Valero seperti dilansir BolaSport.com dari Corriere dello Sport.

(Baca Juga: Berkat Campur Tangan Pemilik, Inter Milan Selangkah Lagi Dapatkan Eks Gelandang Chelsea)

"Inter Milan akan segera mengambil alih posisi Napoli," kata Valero.

Kedua tim akan bersua di Stadion San Paolo, Minggu (22/10/2017) pukul 01.45 WIB.

Inter Milan saat ini membuntuti Napoli di posisi kedua dengan torehan 22 poin.

Raihan tersebut mereka bukukan usai kemenangan berharga 3-2 atas rival sekota, AC Milan minggu lalu.

(Baca Juga: Pembangkangan Pelatih Bikin Napoli Kehilangan Pemain Penting untuk Lawan Inter Milan)

Jika mampu mengalahkan Napoli, Inter akan mengambil alih posisi puncak klasemen sementara Liga Italia musim ini.

Namun, Inter wajib waspada karena mereka dua kali ditaklukkan oleh klub asal Kota Naples tersebut musim lalu.

Inter kalah 0-3 dan 0-1 dari Napoli pada dua pertemuan mereka di Liga Italia musim 2016-2017.

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P