Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Perisic, yang mendapat bola, tak ragu untuk melepaskan tendangan jarak jauh.
Namun, si kulit bulat hanya membentur tiang.
Publik tuan rumah kembali bersorak pada menit ke-32.
(Baca Juga: Zlatan Ibrahimovic Coba Tinju di Ruang Ganti, Eric Bailly Tak Bisa Melarikan Diri)
Kapten Inter, Mauro Icardi, sukses menceploskan gol via sepakan keras dari dalam kotak penalti.
Icardi mempunyai kans untuk membukukan gol kedua pada menit ke-40.
Akan tetapi, tandukan dia sekadar mencium tiang gawang Sampdoria.
Skor 2-0 untuk I Nerazzurri bertahan hingga turun minum.
(Baca Juga: Kecantikan Wasit Polandia Viral di Media Sosial!)
Apabila skor tetap tidak berubah sampai peluit panjang dibunyikan, Inter akan memuncaki klasemen Liga Italia dengan 26 poin.