Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Inter Milan menang 3-2 atas Sampdoria dalam laga Liga Italia di Stadion Giuseppe Meazza, Milan, Selasa (24/10/2017) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.
Gol ketiga yang juga sekaligus menjadi gol kemenangan Inter dicetak oleh Mauro Icardi dengan memanfaatkan umpan terukur Ivan Perisic pada menit ke-55.
Skema seperti ini, umpan Perisic ke Icardi berbuah gol, nyatanya bukan sekali ini terjadi.
Dilansir BolaSport.com dari Squawka, Ivan Perisic telah melepaskan 7 umpan yang berbuah gol kepada Mauro Icardi sepanjang tahun 2017.
Ivan Perišić has recorded more Serie A assists (12) in 2017 than any other player.
7 have been for Mauro Icardi. pic.twitter.com/kciESITeND
— Squawka Football (@Squawka) October 26, 2017
Pemilik nomor punggung 44 ini bak pelayan bagi Icardi yang merupakan sang raja gol Inter Milan.
Kombinasi assist-gol mereka berdua berjumlah 4 gol musim ini, menjadi yang terbanyak diantara duo lain yang ada di Serie A.
Ivan Perisic to Mauro Icardi: Is the most prolific assist to goalscorer combination in Serie A this season, yielding 4️⃣ goals #InterSamp
— WhoScored.com (@WhoScored) October 24, 2017
Mauro Icardi telah mencatatkan 10 gol dari 10 laga musim ini, dan total telah mencetak 82 gol dan 20 assist sejak debutnya di Inter.
Rata-rata gol Icardi di setiap musim bersama Inter juga selalu menyentuh dua digit sejak musim 2014-2015.
Torehan terbanyaknya adalah musim lalu, saat ia berhasil mencatatkan 24 gol di Liga Italia bersama Inter Milan.
(Baca juga: West Ham United Kehilangan Kata-kata Saat Menang Dramatis atas Tottenham Hotspur)