Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kiper Benevento Pencetak Gol ke Gawang AC Milan Ternyata Punya Hubungan dengan Juventus!

By Kautsar Restu Yuda - Minggu, 3 Desember 2017 | 21:55 WIB
Para pemain Benevento merayakan gol kiper Alberto Brignoli ke gawang AC Milan dalam partai lanjutan Liga Italia di Stadion Ciro Vigorito, Minggu (3/12/2017) sore WIB. (CARLO HERMANN/AFP)

Kiper Benevento Alberto Brignoli, berhasil menggagalkan kemenangan AC Milan,setelah mencetak gol pada masa injury time.

Benevento berhasil menahan imbang 2-2 AC Milan di kandang, Stadion Ciro Vigorito, Minggu (3/12/2017) WIB.

Hingga pada masa perpanjangan waktu 90+4 menit,skuat asuhan Gennaro Gattuso masih unggul 2-1 berkat gol Giacomo Bonaventura (menit ke-38) dan Nikola Kalinic (57').

Namun, satu menit berselang sundulan Alberto Brignoli berhasil menyarangkan bola ke gawang yang dijaga Gianluigi Donnaruma.

(Baca Juga: Ekstrem, Mantan Pemain PSG Ini Berniat Gigit Neymar)

Gol tersebut berhasil menggagalkan keunggulan AC Milan tersebut.

Berkat gol dari Brignoli, Benevento berhasil meraih poin pertamanya, setelah 14 pekan nirpoin.

Brignoli menjadi kiper pertama yang mencetak gol di Serie A, sejak terakhir kali dilakukan oleh Massimo Taibi (Reggina) ke gawang Udinese pada 1 April 2001.

(Baca Juga: Bahasa Tubuh Agresif Guardiola kepada Redmond dan Kesalahan Media The Sun)

Lalu siapakah sebenarnya sosok Alberto Brignoli?

Seperti dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt, Brignoli merupakan kiper asal Italia yang lahir pada 19 Agustus 1991.

Pemain berusia 26 tahun itu ternyata bukan pemain secara penuh dimiliki Benevento.

(Baca Juga: Fantasy Premier League, 'Kutukan' Alvaro Morata Bisa Pindah ke Raheem Sterling)

Brignoli merupakan pemain pinjaman dari Juventus.

Brignoli bergabung dengan klub berjuluk Si Nyonya Tua sejak musim 2015-2016 dari klub Serie B, Ternana.

Sejak saat itu hingga kini, Brignoli belum sekalipun bermain untuk Juventus di laga resmi karena selalu dipinjamkan ke beberapa klub.

(Baca Juga: Pengaruh Guru Jose Mourinho dan Pep Guardiola terhadap Sepak Bola Indonesia)

Sampdoria, Leganes, dan Perugia, pernah meminjam sang kiper sebelum akhirnya dipinjam Benevento.

Pada akhir musim 2017-2018 masa peminjaman Brignoli bakal habis.

Pemain yang saat ini memiliki harga pasar sebesar 1 juta euro (setara Rp 16 miliar) itu, memang belum berkontribusi terhadap Juventus.

(Baca Juga: Fantasy Premier League - Pekan Penuh Duka bagi Manajer FPL Gara-gara Salah, Kane, dan Lukaku)

Namun, setidaknya Brignoli berhasil membuat para penggemar Juventus tersenyum melihat rival tuanya, AC Milan, gagal menang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P