Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menang Kontra Chievo, Inter Milan Samai Torehan Mereka Era Roberto Mancini

By Putra Rusdi Kurniawan - Senin, 4 Desember 2017 | 01:57 WIB
Selebrasi striker Inter Milan, Ivan Perisic, usai mencetak gol pertama melawan Chievo pada laga di Stadion Giuseppe Meazza, Milan, Italia, Minggu (3/12/2017). (MIGUEL MEDINA/AFP)

Inter Milan berhasil menyamai torehan mereka saat juara di musim 2006-2007 usai menang 5-0 atas Chievo di Stadion Giussepe Meazza Minggu (3/12/2017).

Inter Milan pada partai pekan ke-15 kontra Chievo Verona berhasil menang 5-0 berkat hat-trick Ivan Perisic pada menit ke-23',57' dan 90' dan dua gol yang masing-masing dicetak oleh Mauro Icardi pada menit ke-38 dan pada Milan Skriniar menit ke-60.

Kemenangan 5-0 ini membuat Inter Milan berhasil menggeser Napoli dari puncak klasemen Liga Italia dengan mengumpul kan 39 poin.

Dilansir BolaSport.com dari Opta, Keberhasilan Inter Milan meraih 39 poin di 15 laga awal ini membuat klub berjuluk Nerrazzuri ini berhasil mengulangi torehan mereka pada musim 2006-2007.

Pada akhir musim 2006-2007 sendiri, Inter Milan mampu keluar sebagai gelar juara dibawah pelatih Roberto Mancini dengan meraih 97 poin dan hanya sekali kalah.

(Baca Juga : Hattrick Ivan Perisic Bantu Inter Milan Kuasai Klasemen)

Kala itu Inter Milan bertumpu pada duet Zlatan Ibrahimovic dan Hernan Crespo yang total mampu mencetak 35 gol di semua ajang.

Penyerang asal Argentina, Hernan Crespo mampu menjadi pencetak gol terbanyak Inter Milan musim 2006-2007 dengan 20 gol.

Musim ini Inter Milan juga sangat bertempu pada penyerang Argentina yaitu Mauro Icardi yang secara luar biasa sudah mengemas 16 gol hanya dari 15 pertandingan.

Lalu apakah Inter Milan juga akan mampu meraih juara di akhir musim sama seperti musim 2006-2007? kita nantikan saja.