Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Link Live Streaming Feyenoord Vs Napoli - Menang Saja Tidak Cukup

By Taufan Bara Mukti - Rabu, 6 Desember 2017 | 11:51 WIB
Para pemain Napoli merayakan gol yang difcetak Jorginho ke gawang Udinese dapam pertandingan di Stadion Dacia Arena, Minggu (26/11/2017) (MIGUEL MEDINA / AFP)

Napoli harus bertandang ke markas Feyenoord pada matchday keenam Liga Champions, Kamis (6/12/2017) dini hari WIB.

Napoli saat ini berada di posisi ketiga klasemen sementara Grup F dengan 6 poin dari 5 pertandingan.

Di atas mereka, ada Shakhtar Donetsk dengan poin 9 hasil dari 5 kali tanding.

Untuk melaju ke babak 16 besar dan menggeser Shakhtar dari peringkat kedua, Napoli harus meraih kemenangan atas Feyenoord, tim juru kunci.


Striker Napoli, Dries Mertens, menendang bola ke gawang Sassuolo dalam laga lanjutan Liga Italia 2017-2018 di Stadion San Paolo Comunal, Naples, pada Oktober 2017.(ANDREAS SOLARO/AFP)

Tetapi, tak cukup sampai di situ, Napoli juga harus berharap di pertandingan lain Shakhtar takluk dari Manchester City.

Meskipun pelatih Manchester City Pep Guardiola telah berjanji akan tampil sepenuh hati, namun itu bukan jaminan bagi Napoli.

Terlepas dari pertandingan lain, Partenopei harus tampil maksimal agar bisa meraih kemenangan atas Feyenoord.

(Baca Juga: Pep Guardiola Sebut David Silva Cedera, Jose Mourinho Malah Murka)

Di atas kertas, kualitas Lorenzo Insigne dkk lebih mumpuni ketimbang pasukan Feyenoord.