Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih Juventus Massimiliano Allegri, mengklaim bahwa perlakuannya terhadap Paulo Dybala bukan sesuatu yang baru.
Massimiliano Allegri kembali tidak memberikan kesempatan kepada Paulo Dybala untuk bermain penuh 90 menit.
Bahkan, Dybala sama sekali tidak diturunkan kala Juventus menang 1-0 atas AS Roma pada laga pekan ke-18 Serie-A
Pada dua laga Serie A sebelumnya, Allegri juga tidak menurunkan pemain asal Argentina tersebut sejak menit pertama.
(Baca Juga: VIDEO - Menakjubkan! Kualitas Umpan Kiper Manchester City saat Kalahkan Tottenham 4-1)
Kala itu, Dybala hanya mendapat kesempatan bermain selama 14 dan 15 menit.
Allegri mengklaim perlakuannya terhadap Dybala tersebut meniru apa yang dilakukan Fabio Capello terhadap Alessandro Del Piero.
"Saya ingat bagaimana Capello mengelola Del Piero dan ini kurang lebih sama," ujar Allegri kepada Sky Sports Italia, yang dikutip BolaSport.com.
(Baca Juga: Pelatih Finalis Piala Eropa 2012 Bersedia Kembali Besut Timnas Italia)
]Allegri juga mengungkapkan alasannya membangku cadangkan Dybala adalah murni karena kebutuhan taktik.