Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Memori Musim 2015-2016, Inter Milan Kolaps Lagi?

By Dwi Widijatmiko - Kamis, 28 Desember 2017 | 14:38 WIB
Reaksi striker Inter Milan, Mauro Icardi, setelah gagal mengeksekusi penalti dalam pertandingan melawan Sassuolo pada pekan ke-18 Liga Italia, Sabtu (23/12/2017) di Stadion Mapei, Reggio Emilia. (ALBERTO PIZZOLI/AFP)

Inter Milan pernah mengalami kejadian buruk pada musim 2015-2016. Suporter mereka menakutkan hal yang sama terjadi lagi musim ini.

Pada musim 2015-2016, Inter Milan sempat tampil gemilang di awal kompetisi. 

Dalam 13 pertandingan pertama Liga Italia, I Nerazzurri menang sembilan kali, imbang tiga kali, dan hanya kalah satu kali.

Inter Milan memimpin klasemen Liga Italia pada pekan ke-13.

Tapi, La Beneamata kemudian kolaps.

(Baca juga: Nomor 9 Memang Pas untuk Roberto Firmino)

Dalam dua bulan berikutnya, Inter Milan hanya menang tiga kali, kalah empat kali, dan imbang dua kali dalam sembilan pertandingan Liga Italia.

Dari memimpin klasemen pada akhir November, Inter Milan akhirnya hanya finis di posisi keempat, defisit 24 poin dari Juventus yang menjadi juara Liga Italia.

Musim ini tanda-tanda kejadian yang sama akan terjadi lagi sudah terlihat.

Inter Milan sempat tidak terkalahkan dalam 16 pertandingan pertama Liga Italia.