Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Francesco Totti Belum Ingin Pikirkan Karier Kepelatihan

By Pradipta Indra Kumara - Kamis, 28 Desember 2017 | 20:56 WIB
Kapten AS Roma, Francesco Totti, ditemani istri dan ketiga anaknya memberi ucapan perpisahan kepada publik Olimpico seusai laga Serie A kontra Genoa pada 28 Mei 2017. (VINCENZO PINTO/AFP)

Legenda sepak bola Italia, Francesco Totti telah mengumumkan pensiun pada akhir musim 2016-2017.

Musim ini aksi eks kapten AS Roma itu sudah tidak bisa disaksikan lagi oleh pencinta sepak bola.

Setelah pensiun, Francesco Totti sempat dikabarkan mengambil kursus kepelatihan pada bulan Oktober 2017.

Namun, Totti justru menarik diri sebelum memulai kursus kepelatihan, seperti dilansir BolaSport.com dari Football-Italia.

Totti kini bekerja bersama direksi AS Roma.


Pemain AS Roma, Francesco Totti (kiri) dan Daniele De Rossi, merayakan kemenangan atas Lazio dalam laga Liga Italia di Stadion Olimpico, Roma, pada 4 Desember 2016.(FILIPPO MONTEFORTE/AFP)

Mantan pemain nomor 10 di AS Roma itu belum memikirkan untuk melanjutkan karier.

"Saya lebih memilih sepak bola untuk uang, begitulah saya," ujar Francesco Totti.

(Baca Juga: 10 Pencetak Gol Termuda di Liga Italia, di Posisi Berapa Sang Bocah Ajaib Genoa?)

"Kepelatihan? saat ini saya tidak memikirkannya, jika Anda memikirkannya ada sesuatu di kepala Anda, itu belum terjadi pada saya. Saya akan melihat di masa depan," ujar Totti menambahkan.