Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cinta Mati AC Milan, Gelandang Muda Ini Malah Harus Siap-siap Dibuang

By Dwi Widijatmiko - Kamis, 4 Januari 2018 | 15:50 WIB
Para pemain AC Milan merayakan gol yang dicetak Manuel Locatelli (kedua dari kiri) ke gawang Sassuolo dalam laga Serie A di San Siro, Milan, 2 Oktober 2016. (MARCO BERTORELLO/AFP)

Bukan rahasia lagi kalau Manuel Locatelli cinta mati pada klub tenar Liga Italia yang sedang dalam performa kurang memuaskan, AC Milan.

Gelandang muda berusia 19 tahun itu pernah dididik di akademi dan tim junior AC Milan sejak 2009.

Sebelumnya dibina akademi Atalanta, Manuel Locatelli kemudian mampu menembus skuat utama tim junior AC Milan, dari U-12 sampai Primavera.

Penampilan bagusnya membuat Locatelli dipromosikan ke tim utama pada pertengahan musim 2015-2016.

Semusim kemudian, 2 Oktober 2016, pemandangan dirinya menangis setelah mencetak gol pertama untuk AC Milan memperlihatkan betapa besar cinta Locatelli buat I Rossoneri.

(Baca Juga: Sejarah Hari Ini, Pencetak Hat-trick Termuda Arsenal)

“Bermain di tim utama AC Milan selalu menjadi impian saya. Apalagi mencetak gol,” katanya ketika itu seperti dikutip Bolasport.com dari Milan Channel.

Musim ini, seiring banyaknya rekrutan baru yang datang ke AC Milan, kesempatan bermain Manuel Locatelli pun menurun.

Dia baru bermain 10 kali di Liga Italia, delapan di antaranya sebagai pemain pengganti dengan menit bermain total hanya 289.

Tapi, tak sedikit pun anggota timnas Italia U-21 ini mengeluh atau mengkritik keputusan pelatih.