Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Buon Compleanno Gianlugi Buffon dan Deretan Rekor yang Berhasil Diraih Sang Penjaga Gawang

By Putra Rusdi Kurniawan - Minggu, 28 Januari 2018 | 17:29 WIB
Pemain Juventus, Gianluigi Buffon dan Claudio Marchisio (tengah), merayakan kemenangan 1-0 atas Napoli dalam laga Liga Italia di Stadion San Paolo, Naples, pada 1 Desember 2017. (CARLO HERMANN/AFP)

Kiper legendaris Italia, Gianluigi Buffon, merayakan hari ulang tahunnya di usia ke-40 tepat hari ini, Minggu (28/1/2018).

Dalam 40 tahun perjalanan hidupnya, kiper Juventus ini dipenuhi dengan rekor.

Buffon yang kini berulang tahun ke-40 hari ini merupakan contoh salah satu pesepakbola terbaik di era sepakbola modern.

Bahkan hingga kini berusia 40 tahun, kiper Juventus ini masih tetap mampu stabil di level tertinggi sepak bola Italia.

(Baca Juga: Tersingkir dari Piala FA, Benarkah Liverpool adalah Dilan 1990? )

Gianluigi Buffon memulai karirnya di Parma dan memulai debutnya di Liga Italia pada usia 17 di tahun 1995 saat menghadapi AC Milan.

Di laga debutnya Buffon tampil apik dan mampu membuat cleansheet menghadapi AC Milan yang kala itu adalah juara bertahan di Liga Italia.

Sejak saat itu Buffon menjadi pilihan utama di bawah mistar gawang Parma dan menjadi salah satu pemain muda fenomenal di Italia.

Usai dari Parma, Buffon melanjutakan karirnya dengan pindah ke Juventus pada bursa transfer musim panas di tahun 2001.

(Baca juga: Sudah Dapatkan Henrikh Mkhitaryan, Arsenal Ingin Incar Eks Bek Manchester United)

Juventus harus mengeluarkan dana senilai 52 juta Euro yang merupakan rekor transfer termahal untuk penjaga gawang guna memboyong Buffon ke Turin.

Bersama Si Nyonya Tua, Buffon nyaris meraih semua trofi bergengsi kecuali satu trofi yang mungkin masih membuat sang penjaga gawang penasaran yaitu Liga Champions.

Sang penjaga gawang sendiri masih berpeluang meraih gelar Liga Champions musim ini bersama Juventus dan menyempurnakan kariernya.


Kiper dan kapten tim nasional Italia, Gianluigi Buffon, pada pertandingan leg kedua babak play-off Piala Dunia 2018 di Stadion Giuseppe Meazza, Selasa (14/11/2017) dini hari WIB.(MARCO BERTORELLO/AFP)

(Baca Juga: Dipecat di Liga China, Mantan Striker Duo Manchester Tampil Impresif di Tanah Air)

Buffon sendiri sudah memberikan kode bahwa dirinya akan pensiun musim ini bersama Juventus.

Selama karier sepak bolanya Buffon tergolong pemain yang bergelimang rekor.

Berikut ini adalah 10 rekor yang berhasil diraih oleh Gianluigi Buffon selama karier sepak bolanya.- Pemain aktif dengan penampilan terbanyak di Liga Italia dengan 629 penampilan

  • Pemain dengan penampilan terbanyak di Liga Champions bersama Juventus dengan 111 penampilan
  • Pemain dengan penampilan internasional terbanyak dari negara Eropa dengan 175 penampilan
  •  Pemain dengan cleansheet terbanyak di satu Piala Dunia (sama dengan Iker Casillas, Pascal Zuberbuhler, Oliver Kahn, Fabien Barthez dan Walter Zenga dengan lima cleansheet pada Piala Dunia 2006)
  •  Penjaga gawang dengan menit tarlama tak kebobolan di Liga Italia dengan 974 menit tak kecolongan.
  • Cleansheet terbanyak dalam satu musim di Liga Italia dengan 21 cleansheet di musim 2011-2012 dan 2015-2016)
  • Salah satu dari tiga pemain yang bermain di lima Piala Dunia (1998, 2002, 2006, 2010 dan 2014)
  • Kiper termahal sepanjang masa dengan nilai transfer 53,5 juta Euro.
  • Salah satu dari empat pemain yang memenangkan delapan gelar Serie A, semuanya bersama Juventus
  • Pemain dengan trofi terbanyak bersama Juventus dengan 17 trofi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P