Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tolak Napoli, Pemain Ini Kena Karma di Stadion San Paolo

By Dwi Widijatmiko - Senin, 29 Januari 2018 | 02:04 WIB
Penyerang Napoli, Dries Mertens, merayakan gol ke gawang Bologna bersama Lorenzo Insigne pada laga Liga Italia di Stadion San Paolo, Naples, pada Minggu (28/1/2018). (CARLO HERMANN / AFP)

BOLASPORT.COM – Penyerang sayap Bologna, Simone Verdi, pernah menjadi incaran Napoli di bursa transfer Liga Italia pada Januari ini.  

Simone Verdi dianggap figur yang tepat untuk melapis trisula lini depan Napoli: Lorenzo Insigne, Dries Mertens, dan Jose Callejon.

Napoli dan Bologna sudah mencapai kesepakatan di angka 20 juta euro.

Sang pemain tinggal menjalani tes medis untuk merampungkan kepindahan.

Tapi, di saat-saat terakhir Simone Verdi menolak pindah ke Napoli.

(Baca juga: Lionel Messi Bocorkan Kondisi yang Bakal Buat Neymar Nekat Tinggalkan PSG)

Dia tidak yakin hengkang ke Napoli pada bursa transfer Januari akan bagus bagi dirinya.

Pemain berusia 25 tahun itu tidak mau sekadar menjadi cadangan Lorenzo Insigne, Dries Mertens, atau Jose Callejon sementara dia adalah pemain andalan Bologna.

Batalnya transfer Simone Verdi membuat Napoli beralih kepada pemain Ajax Amsterdam, Amin Younes.

Minggu (28/1/2018), Stadion San Paolo, kandang Napoli, berkesempatan menyambut Simone Verdi, yang melawat bersama Bologna di pekan ke-22 Liga Italia.