Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Juventus akan bertandang ke markas Atalanta dalam leg pertama Coppa Italia, Rabu (31/1/2018) dini hari WIB.
Juventus membawa modal besar dengan catatan 13 pertandingan tak terkalahkan di Liga Italia.
Namun, Atalanta merupakan klub yang bertanding dengan beberapa kejutan.
Sebelum melawan Juventus, anak asuh Gian Piero Gasperini berhasil singkirkan Napoli di babak delapan besar.
Selain itu, Atalanta juga tahan imbang Juventus di pertemuan pertama musim ini dengan skor 2-2.
(Baca Juga: Athletic Bilbao 2 Kali Sakiti Hati Real Madrid Setelah Rekrut Bek Termahal Liga Spanyol)
Namun, Juventus bisa sedikit bernafas lega dengan miliki kesempatan menurunkan Gianluigi Buffon di bawah mistar gawang.
Buffon siap bertempur setelah lewati masa-masa pemulihan cedera, sekaligus menyambut kado manis untuk ulang tahun ke-40.
Sedangkan Atalanta siap turunkan salah satu pilarnya, Alejandro Gomez, yang diistirahatkan pada laga Liga Italia pekan lalu.