Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Lazio gagal menjaga jarak dengan Inter Milan, usai hanya berbagi angka dengan Cagliari, Minggu (11/3/2018).
Lazio hanya bermain imbang 1-1 dengan Cagliari di Sardegna Arena, Minggu (11/3/2018).
Cagliari semula unggul lebih dulu pada menit ke-25 lewat Leonardo Pavoletti.
Lazio menyamakan kedudukan lewat gol buynuh diri Luca Ceppitelli sepuluh menit kemudian.
Tim asuha Simone Inzaghi kembali tertinggal pada menit ke-74 lewat sepakan penalti Nicolo Barella.
Harapan Tinggi Lechia Gdansk terhadap Egy Maulana Vikri https://t.co/YvIACXI8R7
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 11 Maret 2018
Ciro Immobile menyelamatkan Lazio lewat gol tepat saat laga memasuki menit ke-90.
Hasil tersebut membuat Lazio terancam tergusur oleh Inter Milan, yang baru berlaga melawan Napoli dini hari nanti.
Lazio kini mengoleksi 53 poin dari 28 laga dan menempati posisi empat klasemen.
Sementara Inter Milan mengemas 51 poin dari 26 laga.
#POPULER Radja Nainggolan dan 5 Pesepak Bola Eropa dengan Marga Indonesia - Jilid 1 https://t.co/OXf5RddKxo
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 9 Maret 2018
Lazio juga gagal mendekat ke posisi ketiga yang ditempati AS Roma.