Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sinyal Juventus akan mempertahankan gelar kembali muncul melihat performa ganas mereka.
Menurut rangkuman data Opta yang dikutip BolaSport.com, Juve adalah satu-satunya tim di lima liga terelite Eropa yang selalu meraih kemenangan sejak kompetisi memasuki 2018.
Rekor tersebut mencakup kontestan kuat lain yang kini sedang memuncaki liga top seperti Manchester City (Liga Inggris), FC Barcelona (Spanyol), Bayern Muenchen (Jerman), serta PSG (Prancis).
Sejak pergantian tahun, Juventus merangkai 8 kemenangan di Serie A, tak peduli partai kandang maupun tandang.
Rapor seratus persen menang itu semakin mengilap karena Gianluigi Buffon cs tak kebobolan sekali pun!
Terakhir kali Juventus kecolongan gol lawan adalah saat menghadapi Hellas Verona pada duel tutup tahun 2017 (3-1).
Adapun kekalahan terakhir mereka muncul pada pekan ke-13 saat bertamu ke Sampdoria (19/11/2017), nyaris empat bulan lalu.
Seusai duel tersebut, Juventus mengemas 13 kemenangan dari 14 partai di Liga Italia.
Satu-satunya kegagalan Juve menang dalam periode itu terjadi saat ditahan Inter Milan 0-0 pada 9 Desember 2017.
Rapor Juventus pada 2018 di Liga Italia
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on