Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sejarah Hari Ini - Mengenang Legenda Juventus Berjuluk Mister Overhead Kick

By Dimas Wahyu Indrajaya - Kamis, 22 Maret 2018 | 07:19 WIB
Pemain bertahan Juventus, Carlo Parola, menghalau umpan yang mengarah ke pemain Fiorentina, Egisto Pandolfini, dengan sepakan salto di laga yang berlangsung pada 15 Januari 1950. (ILBIANCONERO.COM)

Pada 22 Maret 2000 mantan pemain bertahan Juventus Carlo Parola wafat di kota kelahirannya, Turin, Italia.

Label legenda disematkan pada Parola mengingat prestasi dan permainannya yang gemilang untuk Si Nyonya Tua.

Parola yang merupakan produk asli Juventus mencatatkan 300 lebih laga lebih untuk Juve yang ia perkuat di periode 1939-1954.

Sosok yang lahir pada 20 September 1921 merupakan bagian skuat Juventus saat menjuarai Coppa Italia (1941-1942) dan Liga Italia Serie A (1949-1950 dan 1951-1952).

Menjadi pemain yang lama memperkuat Juventus, Parola kemudian didaulat sebagai kapten mulai tahun 1949.

(Baca Juga: Sejarah Hari Ini - Mengenang Garrincha, Pesepak Bola Brasil Berkaki Bengkok Bertalenta Emas)

Pada musim 1954-1955 ia menyeberang ke klub ibukota, Lazio, dan mengakhiri karier sebagai pemain di sana.

Selain bermain untuk Juventus dan Lazio, Parola juga memperkuat timnas Italia sebanyak 10 caps termasuk saat ia membela negaranya di Piala Dunia 1950.

Meski tugasnya bertahan, Parola memiliki tabungan gol yang cukup apik di Juventus.

10 gol dicetak oleh pemain yang dikenal akan kecepatan dan kerja kerasnya saat bertanding.