Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bersama Klub Besar Lainnya, Juventus Tampil di MLS All-Star Game

By Dimas Wahyu Indrajaya - Jumat, 23 Maret 2018 | 02:01 WIB
Gonzalo Higuain (kanan) merayakan gol dia untuk Juventus ke gawang Atalanta pada laga Liga Italia di Stadion Allianz Turin, 14 Maret 2018. (MARCO BERTORELLO / AFP)

Juventus akan berlaga di MLS ALL-Star Game tahun 2018 di Amerika Serikat.

Stadion milik Atlanta United, yakni Stadio Mercedes-Benz, akan menjadi tempat digelarnya laga persahabatan antara klub-klub besar Eropa pada 1 Agustus mendatang.

Klub-klub besar yang turut berpartipasi di ajang itu adalah Bayern Muenchen, Real Madrid, Manchester United, Chelsea, dan Arsenal.

Tentunya bintang-bintang MLS musim lalu seperti Sebastian Giovinco, David Villa, Kaka, dan Bastian Schweinsteiger akan ikut unjuk gigi.

"Akan menjadi sangat menyenangkan untuk kita semua bermain di pertandingan itu dan merasakan energi dari MLS," ucap pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, dikutip BolaSport.com dari FourFourTwo.

"Liga yang terus-menerus tumbuh dengan banyaknya daya pikat dan fans yang lebih bergairah."

Allegri juga mengerti kehadiran anak asuhnya di Amerika Serikat akan menjadi magnet bagi fans untuk melihat lebih dekat pemain idolanya.

"Menjadi kesempatan untuk suporter Juventus di Amerika Utara untuk melihat tim dan pemain kesayangannya bermain," pungkas Allegri.

Juventus sendiri kini sedang mengalami tren bagus di Liga Italia.

Sempat berada di posisi dua di paruh musim, Si Nyonya Tua kemudian mengkudeta Napoli di puncak klasemen sementara berkat performa yang konsisten.