Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wow, Banderol Gelandang Lazio Incaran Manchester United Ini Mencapai Rp 2,5 Triliun

By Wisnu Nova Wistowo - Kamis, 29 Maret 2018 | 13:25 WIB
Gelandang Lazio, Sergej Milinkovic-Savic, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Chievo dalam laga Liga Italia di Stadion Olimpico, Roma, pada 21 Januari 2018. (FILIPPO MONTEFORTE/AFP)

Direktur Lazio, Igli Tare, memastikan pihaknya tidak memasang harga bagi gelandang energik Sergej Milinkovic-Savic

Namun, gelandang berusia 23 tahun itu ditaksir layak berharga lebih dari 90 juta euro atau sekitar Rp 1,5 triliun.

Musim ini, di semua ajang, Sergej Milinkovic-Savic sudah membukukan 12 gol dalam 37 penampilan.

Di Liga Italia saja, Milinkovic-Savic sudah menyumbang 9 gol dan 2 assist dalam 26 kali merumput.

Apalagi, penampilannya melebihi jumlah gol dan assist. Banyak yang mengatakan Milinkovic-Savic sebagai prototipe gelandang modern dengan dinamika permainan yang ia miliki.

Performa apik pemain asal Serbia tersebut segera menarik perhatian klub-klub kaya Eropa.

Tak kurang dari Paris Saint-Germain, Real Madrid, Manchester City, dan Manchester United sudah menunjukkan ketertarikan mereka pada pemain berusia 23 tahun ini.

Situs Transfermarkt, menaksir Milinkovic-Savic di angka 70 juta euro. Namun, Tare menilai Milinkovic-Savic layak dihargai jauh lebih besar.

(Baca Juga: Kiper Argentina Ini Selamat dari Ancaman Kubur Mimpi Tampil di Piala Dunia 2018)

"Saya tidak tahu ia pantas dihargai berapa, saya bahkan tidak ingin memikirkannya. Namun, yang pasti angkanya lebih dari 80-90 juta euro," ucap Tare seperti dilansir BolaSport.com dari Football Italia.

"Sergej sangat penting buat kami dan belum mencapai puncaknya. Selalu ada banyak pemain yang bisa ditemukan dan dikembangkan," ujar dia.

Sebelumnya, Presiden Lazio, Claudio Lotito, mengatakan jika Sergej Milinkovic-Savic harus dijual, harganya harus mencapai angka fantastis.

Lotito bahkan dengan jelas menyebutkan Milinkovic-Savic menginginkan mahar sebesar 150 juta euro atau sekitar Rp 2,5 triliun.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P