Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ditinggal Eks Kiper Liverpool, Napoli Siap Datangkan Talenta Jerman

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Jumat, 27 April 2018 | 05:49 WIB
Proses gol penyerang Atletico Madrid, Antoine Griezmann, ke gawang Bayer Leverkusen yang dikawal Bernd Leno dalam partai Liga Champions di Stadion Bay Arena, Leverkusen, 21 Februari 2017. (PATRIK STOLLARZ / AFP)

Dilansir BolaSport.com dari laman Calcio Mercato, direktur olahraga Napoli, Cristiano Giuntoli tengah mempertimbangkan untuk datangkan kiper baru.

Kabar tersebut menyusul keputusan sang kiper Pepe Reina yang dipastikan pisah karena tak memperpanjang kontrak dan setuju pindah ke AC Milan.

Napoli yang musim ini jadi penantang serius Juventus dalam perebutan scudetto Liga Italia, telah dihubungkan dengan sejumlah kiper Eropa guna gantikan Reina.

Kiper Bayer Leverkusen Bernd Leno, disebut-sebut menjadi target potensial I Partenopei di akhir musim.

Namun demikian, Napoli tak sendiri. Atletico Madrid dikabarkan turut menaruh minat kepada kiper 26 tahun tersebut.


Kiper Bayer Leverkusen, Bernd Leno, sempat pingsan selama beberapa saat di lapangan Stadion Borussia Park, saat melawan Borussia Moenchengladbach, Sabtu (27/8/2016). (Dok. Bild )

(Baca Juga: Dibidik Chelsea dan Arsenal, Diego Simeone Masih Cinta Atletico Madrid) 

Sebab, Atletico ingin mencari pengganti sepadan andai Jan Oblak pergi di akhir musim.

Oblak yang tampil gemilang dengan 21 cleansheet di Liga Spanyol, kabarnya kini tengah didekati Arsenal, Chelsea, dan Paris Saint-Germain.

Selain Leno, Napoli juga mempertimbangkan nama lain seperti kiper Sporting CP Rui Patricio, dan penjaga gawang Genoa, Mattia Perin.