Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih Inter Milan, Luciano Spalletti, menjamin anak asuhnya akan sangat siap untuk melakoni pertandingan sulit melawan Juventus.
Inter Milan akan bermain sebagai tuan rumah pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Giuseppe Meazza, Sabtu (28/4/2018) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.
Saat ini kedua tim sama-sama tengah membutuhkan poin terkait dua kepentingan berbeda.
Juventus guna mempertahankan posisi puncak klasemen, sedangkan Inter untuk bisa masuk jajaran posisi empat besarLiga Italia.
(Baca Juga: Antoine Griezmann Minta Suporter Atletico Madrid Menggila)
Ya, kekalahan dari Napoli pekan lalu membuat Juventus hanya unggul satu poin di puncak klasemen.
Jelang partai ini, Spalletti menilai kesiapan Mauro Icardi dkk sudah bagus.
Bahkan, ia menilai beberapa detail terkait performa kedua tim cukup setara.
(Baca Juga: Luciano Spalletti Tuntut Mauro Icardi Cs Tampil Ganas Kontra Juventus)
"Juventus sangat kuat secara fisik, tetapi kami juga cukup bagus. Dari tendangan bebas tidak langsung, level kami setara meski mereka memiliki sesuatu yang lebih dalam tendangan bebas langsung," kata Luciano Spalletti seperti dilansir BolaSport.com dari FourFourTwo.
"Pekan ini, kami berlatih baik dan saya jamin kami sangat siap untuk melakukan pendekatan dengan cara terbaik di laga ini," ujar dia.
Jelang laga tersebut Spalletti juga menekankan agar Ivan Perisic dkk bisa tampil efisien dalam bertahan.
Menurutnya, untuk efisien bertahan butuh dukungan dari lini depan dan tim secara keseluruhan.
Sebelum Bela Negeri Jiran di Piala DUnia 2018, Pemain Berdarah Indonesia Ini Dapat Perlakuan Istimewa https://t.co/oyrywwKMpa
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 28 April 2018