Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
AS Roma berhasil meraih kemenangan tipis 1-0 saat bertandang ke markas Cagliari, Stadio Sardegna Arena, pada laga pekan ke-36 Liga Italia, Minggu (6/5/2018) atau Senin diri hari WIB.
Sepanjang pertandingan, AS Roma tampil lebih mendominasi dengan memiliki 55 persen penguasaan bola.
AS Roma muga memiliki jumlah peluang lebih banyak dengan melepaskan sembilan tembakan yang tiga di antaranya tepat sasaran.
Sedangkan Cagliari juga mampu memberikan perlawanan dengan melepaskan tujuh tembakan dengan empat shots on target.
Namun pada laga ini, Cagliari berhasil menjadi tim yang mendapatkan peluang terlebih dahulu.
Cagliari mendapat peluang pertama melalui Alessandro Deiola (menit pertama) dan Diego Farias (8'), tetapi usaha keduanya masih melenceng dari gawang AS Roma.
(Baca Juga: Respons Cepat yang Mencurigakan dari Presiden Lyon soal Transfer Nabil Fekir ke Liverpool)
Sedangkan AS Roma baru berhasil mendapat peluang pertama melalui Cengiz Under pada menit ke-15 dan langsung berbuah gol.
Gelandang muda asal Turki itu berhasil melepaskan sebuah tembakan mendatar yang berhasil melewati penjagaan bek Cagliari dan tidak mampu diantisipasi kiper lawan, Alessio Cragno.
Setelah itu, AS Roma mampu memegang kendali permainan lebih banyak, tetapi kesulitan menembus pertahanan Cagliari karena pertandingan diwarnai oleh banyak pelanggaran.