Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Eks pelatih Bayern Muenchen, Carlo Ancelotti, memastikan akan mendukung mantan klubnya, AC Milan, pada pertandingan final Coppa Italia musim ini.
Partai puncak antara AC Milan kontra Juventus akan berlangsung di Stadion Olimpico, Roma pada Rabu (9/5/2018) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.
Carlo Ancelotti merupakan pelatih yang pernah menangani kedua tim tersebut.
Dua tahun membesut Juventus pada 1999-2001 dan delapan musim bersama tim berjulukan I Rossoneri pada periode 2001-2009.
Kapten Real Madrid Pamer Hadiah Terbaru dari Andres Iniesta https://t.co/Tyzrtuygw9
— BolaSport.com (@BolaSportcom) May 8, 2018
Lamanya kerjasama dengan Milan dan berlimpahnya kesuksesan membuat Ancelotti lebih mendukung Milan.
Ancelotti yang tengah berada di Kanada memastikan akan memakai jersey Milan saat menonton pertandingan tersebut bersama rekannya.
"Saya akan menonton pertandingan itu bersama teman yang bekerja sebagai koki di Kanada. Ia fan berat Milan, jadi kami akan mengenakan kaus Milan, itulah yang bisa saya lakukan untuk mendukung Milan," kata Ancelotti seperti dilansir BolaSport.com dari Football Italia.
(Baca Juga: Terungkap! Ini Penyebab Penganiayaan Wasit dan Asisten Wasit di Liga 3)
"Tim asuhan Gennaro Gattuso akan bermain dengan sangat berani," ucapnya.
Selama di Milan, Ancelotti pernah sukses besar dengan memenangi gelar Serie A musim 2003-2004, Coppa Italia (2002-2003), dan Liga Champions (2002-2003, 2006-2007).
(POPULER) Resmi, Asia Tenggara Punya Wakil di Premier League Musim Depan https://t.co/4BA3bad7PK
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 7 Mei 2018