Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, angkat bicara soal rumor kepindahannya menuju tim lain pada musim depan.
Massimiliano Allegri memang menjadi salah satu calon pelatih terkuat yang akan menggantikan Arsene Wenger di kursi juru taktik Arsenal.
Nama Allegri bahkan sejajar dengan nama eks-pelatih Barcelona, Luis Enrique, untuk menjadi suksesor tim Meriam London.
Menanggapi rumor tersebut, Massimiliano Allegri pun angkat bicara dalam konferensi pers jelang final Coppa Italia yang akan digelar Kamis (10/5/2018).
(Baca Juga: 11 untuk 11, Real Madrid Simpan Nomor Punggung Gareth Bale untuk Mohamed Salah)
Allegri menegaskan bahwa ia sedang dalam hubungan yang harmonis dengan manajemen Juventus hingga musim keempat ia melatih Si Nyonya Tua.
"Saya memiliki hubungan baik dengan klub dan kami selaras, seperti yang telah ditunjukkan selama empat tahun terakhir," ucap Allegri dikutip BolaSport.com dari laman Goal.
Bahkan, Massimiliano Allegri memuji manajemen Juventus dalam hal pembelian serta pemilahan pemain sejak musim perdananya melatih.
"Sejak musim pertama, klub menujukkan bekerja sangat baik untuk mendatangkan pemain berkualitas, yang tidak hanya memiliki keahlian teknis yang luar biasa tetapi juga nilai-nilai kemanusiaan yang hebat," ucap sang pelatih menambahkan.
(Baca Juga: Kumpulan Pemain Melempem, Ini Starting XI Pembelian Terburuk Liga Inggris Musim 2017-2018!)
"Pada akhirnya, dalam sepakbola Anda membutuhkan lebih dari sekadar teknik untuk menang. Anda membutuhkan nilai lain yang dapat mendorong Anda selama masa-masa sulit," ucap Allegri bercerita.
Namun, Allegri menegaskan bahwa nasibnya akan ditentukan pada akhir musim ini, seperti yang dilakukan setiap tahun sebelumnya.
"Saya memiliki hubungan yang sangat baik dengan manajemen. Seperti yang kami lakukan setiap tahun, kami akan duduk dan mendiskusikan masa depan di akhir musim," kata Allegri menambahkan.